Aplikasi Game Android Untuk Anak


rudypratama.com - gadget atau smartphone saat ini sudah sangat populer dikalangan semua orang. Hampir semua orang saat ini sudah mengganti handphone jadulnya dengan handphone canggih masa kini yaitu smartphone. Dari namanya saja sudah jelas handphone smartphone adalah handphone pintar. Ya, semua bisa kamu lakukan disatu smartphone saja. Sebab fitur dari smartphone saat ini sudah sangat canggih-canggih. Kamu bisa melakukan apa saja didalam satu smartphone. Bisa melakukan pekerjaan dengan cepat seperti mengetik sebuah dokumen dan menyimpannya langsung dismartphone itu sendiri. Kamu tidak perlu lagi bersusah payah kewarnet ataupun membuka laptop saat sedang genting ataupun sedang deadline. Semua bisa kamu lakukan dengan cepat dismartphone kamu.

Pada perkembangannya smartphone masa kini sudah dirancang dan disempurnakan oleh pengembangnya untuk bisa membantu keseharian orang banyak. Dan terbukti dengan terlahirnya sebuah smartphone pada masa sekarang ini, orang-orang lebih memilih dan beralih menggunakan smartphone untuk berbagai keperluannya masing-masing. Remaja, orang dewasa dan orang tua saat ini sudah banyak sekali menjadikan smartphone sebagai kebutuhan sehari-harinya. Tak terkecuali juga dengan anak-anak. Mereka para orang tua sudah banyak sekali mengenalkan dan memberikan anak-anak mereka yang masih terbilang kecil menggunakan smartphone. Sebenarnya sih boleh saja memberikan anak handphone smartphone pada masa sekarang ini. Namun harus dipastikan pengawasan khusus untuk anak tersebut. Kebanyakan anak-anak menyukai smartphone dikarenakan didalam sebuah smartphone terdapat banyak sekali permainan atau gamenya. Inilah yang mendasari anak-anak betah berlama-lama memegang smartphone.

Artikel Menarik Lainya
Namun taukah kamu, sebagai orang tua yang bijak kamu juga harus jelih memilihkan anak sebuah permainan yang sesuai dengan umurnya. Berikut RudyPratamaBlog akan memberikan tips 5 permainan untuk anak yang wajib kamu instal dismartphone anak kamu.

1. 123 numbers

5 game android untuk anak

Dari namanya saja sudah jelas ya, game ini merupakan game berhitung. Game ini sangat bagus untuk anak kamu yang sedang ingin belajar berhitung.

2. ABC Bia&Nino

5 game android untuk anak

Kalau game yang satu ini adalah game untuk menghapal huruf dari A-Z. Game ini sangat cocok kamu ajarkan buat anak kamu yang masih kecil.

3. Suara hewan untuk balita

5 game android untuk anak

Selanjutnya game yang satu ini adalah game untuk mengasah filing anak anak kamu supaya lebih peka terhadap suara-suara hewan yang ada didalam game ini.

4. Pencarian kata

5 game android untuk anak

Game pencarian kata ini juga wajib kamu instal dismartphone anak kamu. Sebab dengan kamu menginstal game ini kamu bisa mengajarkan anak kamu belajar menemukan kata-kata dalam bahasa indonesia yang baik dan benar.

5. Puzzle hari ini

5 game android untuk anak

Game puzzle merupakan game yang mengajarkan anak kamu agar lebih pintar dalam mencocokan gambar apa yang ada dalam susunan puzzle secara acak.

Bagaimana? Itulah 5 game android untuk anak yang tentunya mendidik yang cocok kamu instal dismartphone anak kamu. Semua game bisa kamu download secara gratis diplay store. Semoga bisa bermanfaat. Jika kamu suka dengan artikel ini silahkan bagikan keteman-teman dan saudara kamu ya agar lebih bermanfaat. Akhir kata seperti biasa saya ucapkan terima kasih wassalamualaikum.(Minggu, 29/10/2017)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Kirim Skin Gratis Mobile Legend Tanpa Diamond

Antivirus Terbaru Dari Kaspersky

5 Situs Pembuatan Aplikasi Android Tanpa Coding